Selasa, 02 Desember 2014

TOP 15 negara paling DERMAWAN tahun 2014!!

Berdasarkan World Giving Index (WGI) 2014 yang diterbitkan oleh Gallup dan dikumpulkan oleh Charities Aid Foundation asal Inggris, dan juga telah disebarluaskan pada November tahun ini, tercatat ada 15 negara yang paling dermawan. Indonesia masuk 15 besar lho.

Berikut daftar negara-negara paling dermawan di dunia versi Gallup tahun 2014:

Kenya

Negara di Afrika ini peringkatnya ada di posisi ke-13, naik 18 tingkat dari tahun sebelumnya. Sebanyak 67% orang bersedia membantu orang asing, sedangkan 37% siap berbagi waktu secara sukarela.

Eslandia

Dengan skor WGI 50%, Eslandia berada di posisi ke-14 dalam daftar. Skor yang tinggi adalah menyumbangkan uang (70%), diikuti dengan menolong orang asing (52%) dan berbagi waktu secara sukarela (29%).

Indonesia

Indonesia meraih skor 51%, berada di posisi ke-13 dengan 66% bersedia menyumbangkan uang secara sukarela.

Belanda

Di Belanda 70% bersedia menyumbangkan uang, sekitar 34% bersedia berbagi waktu secara sukarela. Skor total 53% menempatkan Belanda di psosisi ke-12 sebagai negara paling dermawan di dunia.

Bhutan

Negera mungil dari Asia ini adalah pendatang baru dalam daftar 20 besar. Sebanyak 63% dilaporkan bersedia menyumbangkan uang, sementara 54 dan 43% bersedia menolong orang asing dan berbagi waktu secara sukarela.

Trinidad and Tobago

Dengan skor WGI 54%, Trinidad dan Tobago adalah negara baru yang masuk dalam 10 besar. Semua aspek yang dinilai meningkat terutama dalam kemauan untuk membantu orang asing, yang meningkat 13% dibanding pada 2011.

Sri Lanka

Sebuah negara yang banyak komunitas penganut Theravada Buddhist, Sri Lanka berada dalam posisi ke-9. Menyumbangkan uang dan membantu orang asing masing-masing meraih skor 56%.

Inggris

Berada di posisi ke tujuh, 74% orang Inggris bersedia menyumbangkan uang, 29% siap membantu orang asing.

Malaysia

Malaysia dan Inggris sama-sama berada di posisi ke tujuh berkat kenaikan 26% dalam tiga aspek yang dihitung, terutama setelah kejadian bencana Topan Haiyan yang melanda negara tetangga Filipina pada 8 November 2013.

Australia

Dengan skor WGI 56%, Australia berada di posisi ke-6. Menyumbangkan uang (66%) dan membantu orang asing (65%) adalah dua faktor utama mengapa Australia berada di posisi ini.

New Zealand

Berada di posisi ke lima, New Zealand meraih skor bagus dalam menolong orang asing (69%), dan diikuti dengan menyumbangkan uang (62%).

Irlandia

Dengan skor WGI 60&, Irlandia nangkring di urutan ke empat,. Diantara tiga aspek yang dinilai, yang paling tinggi adalah menyumbangkan uang (74%) dan yang paling rendah adalah berbagi waktu secara sukarela (41%).

Kanada

Canada berada di posisi ke-3. Sebanyak 71% bersedia menyumbangkan uang, 66% siap menolong orang asing dan hanya 44% bersedia berbagi waktu secara sukarela.

Amerika Serikat

Dengan raihan 64%, Amerika Serikat adalah satu-satunya negara yang berada di 10 Besar yang meraih skor tertinggi dalam tiga aspek yang dinilai.

Myanmar

Myanmar sama-sama meraih posisi teratas bersama Amerika Serikat. Skor 64% diraih untuk memecahkan rekor. Seperti Sri Lanka, sembilan dari 10 orang di Myanmar adalah pengikut ajaran Buddha Theravada yang amat menyukai pemberian dana. Myanmar berada di posisi pertama dalam menyumbangkan uang dan 13% pin di depan negara yang berada di posisi kedua, Malta.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Indeks Blog