Kamis, 02 April 2015

Berani Kamu Menghabiskan 6 Makanan Terbesar Ini Sendirian?

Yang hobi makan jangan sok jago dulu sebelum bisa menghabiskan makanan-makanan terbesar di dunia ini sendirian?

Makanan-makanan terbesar ini dibuat karena beberapa alasan, ada yang dibuat dalam rangka merayakan sesuatu, atau hanya iseng-iseng saja. Simak ulasan makanan-makanan terbesar di dunia, dari es krim cone terbesar sampai pizza seluas lapangan upacara berikut ini.

6. Es Krim Cone Terbesar


(foto: ABC News)

Setiap orang pasti suka es krim, tak hanya anak-anak tapi orang dewasa juga demen makan es krim. Jika biasanya es krim cone seukuran dengan genggaman tangan, berbeda dengan es krim cone terbesar di dunia yang satu ini.

Berat es krim cone raksasa ini mencapai 2.204 pound atau 1,1 ton. Sedangkan tingginya mencapai 4 meter. Bahkan untuk mengangkan bagian es krimnya ke atas cone nya, dibutukan sebuah forklift karena sangat berat.

5. Nugget Ayam Terbesar

(foto: Huffington Post)

Empire Kosher Pultry membuat nugget raksasa ini untuk pameran dagang Kosherfest di New Jersey, Amerika Serikat.

Nugget seberat 45 pound atau 20,4 kg ini dibuat oleh enam orang dan memerlukan waktu tiga jam untuk menyelesaikannya. Nugget ini dimasak selama 45 menit dengan 500 galon minyak goreng dan 2,5 pon tepung terigu.

4. Pai Terbesar

(foto: Reuters)

Pembuat roti asal Boston, Amerika Serikat ini adalah orang dibalik pencipta hidangan pai terbesar di dunia. Dengan berat 454 kg, pai tersebut memiliki lebar 2,4 meter dan terbuat dari 5.760 jeruk nipis, biskuit seberat 90 kg serta 55 kg susu kental.

Pai terbesar yang dibuat oleh koki David Sloan dan Mark Pierson itu diasjikan untuk 2.000 orang. Dengan kata lain tidak akan ada orang yang mampu menghabiskannya sendirian.

3. Pizza Terbesar

(foto: Daily Maill)

Melihat foto di atas, luas pizza terbesar di dunia ini mungkin nyaris dengan ukuran lapangan upacara, hanya saja bentuknya bulat.

Rekor pizza terbesar di dunia itu dipecahkan oleh lima chef dari Italia dengan berat yang mencapai 25 ton. Pizza tersebut dibuat dari 10 ton tepung terigu, 5 ton saus tomat, 4,5 ton keju mozzarella, 1/2 ton margarin, 249 kg garam, 100 kg selada dan 25 kg cuka.

Lima chef asal Italia itu membutuhkan waktu 48 jam untuk memanggang adonan pizza terbesar sejagat ini.

2. Burger Terbesar

(foto: Metro)

Karena wujudnya yang cukup mengerikan, burger ini disebut Apocalypse Burger. Dave Cossar dan Justin Meaney adalah pembuat burger terbesar di dunia ini dalam rangka perayaan ulang tahun restoran di Inggris.

Dengan berat 11 kg, burger ini memiliki 25 ribu kalori. Meskipun demikian dalam waktu sekejap burger ini habis tak tersisa oleh 14 hingga 15 orang.

1. Coklat Terbesar

(foto: Metro)

Thorntons, sebuah perusahaan coklat asal Inggris, menciptakan coklat terbesar di dunia seberat 6 ton dalam rangka perayaan ulang tahun yang ke-100 perusahaan tersebut. Hmmm, rata-rata orang selalu habis kalau memakan coklat, tapi kalau coklat yang satu ini, yakin bisa menghabiskannya sendirian?

sumber

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Indeks Blog